Kota Bima, NTB, Cybernusantara1.id  – Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) harga mati menjadi manifesto, hal itu di ungkapan tegas ratusan personil Polres Bima Kota, tergambar saat pengibaran Sang Merah Putih, bendera dwi warna lambang kebesaran negeri tercinta.

Mengambil lokasi di puncak tertinggi bukit Jatiwangi Kecamatan Asakota Kota Bima, Kapolres Bima Kota AKBP Rohadi memimpin langsung pengibaran ratusan sang merah putih, Jum’at (12/8/2022).

Selain ratusan Bendera Merah Putih, ada 10 Sang Merah Putih ukuran besar yang di kibarkan di tiang tertinggi Puncak Jatiwangi.

Kapolres Bima Kota AKBP Rohadi, bersama Waka Polres Bima Kota Kompol Mujahidin, Kabag Ops Kompol Nusra Nugrahan serta seluruh PJU Bhayangkari dan ratusan personil Polres Bima Kota, begitu bersemangat menyambut HUT ke 77 Republik Indonesia.

Formasi HUT RI Ke 77 dari para personil Polres Bima Kota menjadi bagian dari prosesi pengibaran Sang Merah Putih di puncak Jatiwangi Kota Bima.

Di komando langsung Kasat Samapta AKP Sirajuddin, pengibaran Sang Merah Putih di puncak tertinggi bukit Jatiwangi, begitu terlihat kompak dan penuh hikmad dan patriotisme.

Prosesi pengibaran Sang Merah Putih di puncak Jatiwangi, di awali lintas puncak sekitar 200 meter yang di pimpin Kapolres Bima Kota AKBP Rohadi.

Selanjutnya pengibaran Sang Saka Merah Putih di iringi lagu kebangsaan Indonesia Raya di lanjutkan menyanyikan lagu Padamu Negeri sembari melambaikan sang Merah Putih oleh seluruh Polres Bima Kota.

AKBP Rohadi selaku Kapolres Bima Kota, usai pengibaran Sang Merah Putih, menyampaikan rasa haru dan semangat, sebagai wujud rasa cinta dan Bhakti pada nusa dan bangsa.

“HUT ke 77 Republik Indonesia menjadi tonggak dan renungan bersama, Negeri ini butuh semangat dan kecintaan kita semua generasi bangsa, untuk terus bersinergi membangun Bangsa dan Negara,”tutupnya.

 

(Sumber Humas Polres Bima Kota)

By Redaksi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *