Jakarta — Sekjen KONI Pusat mewakili Ketua Umum KONI Pusat Letjen TNI (Purn) Marciano Norman menyampaikan, bahwa pihak KONI Pusat berkomitmen untuk menjadikan olahraga Lempar Pisau dan Kapak menjadi salah satu cabang olahraga baru yang akan diperjuangkan dan dibina KONI Pusat,” tegas Ade Lukman, demikian disampaikan pada saat menerima kunjungan Pengurus Besar PORLEMPIKA (Perkumpulan Olah Raga Lempar Pisau dan Kapak) Indonesia yang diwakili oleh Ketua Umum PB PORLEMPIKA Ramlan M Sn dan Ketua PORLEMPIKA Pengprov Jawa Barat Asep Tedi beserta jajaran (Rabu 10/11/2021).
“Pihak KONI Pusat akan segera memproses persyaratan yang sudah diterima dan akan kami bantu proses percepatannya melalui upaya pembinaan yang akan dilakukan oleh Kepala Bidang Organisasi dan Kepala Bidang Prestasi, agar olahraga Lempar Pisau dan Kapak dapat secepatnya menjadi cabang olahraga baru di lingkungan KONI”, tambah Sekjen KONI yang pada saat menerima kunjungan PB PORLEMPIKA didampingi oleh Ketua Bidang Organisasi Mayjen TNI (Purn) Andri dan Kepala Bidang Prestasi Efendi Soen.
Dalam kesempatan yang sama Kepala Bidang Organisasi menambahkan agar PORLEMPIKA diharuskan menempuh langkah yang berlaku layaknya sebuah cabang olahraga pada umumnya, baik yang berkaitan dengan aspek legal yang dikeluarkan Kemenkumham, federasi internasional yang menaungi serta kepengurusan di tingkat propinsi, untuk kemudian menempuh proses verifikasi organisasi yang harus dilalui, sampai pada persetujuan dalam kegiatan Rapat Kerja Nasional yang dihadiri oleh seluruh cabang olahraga yang berada dalam pembinaan KONI Pusat.
“Dikarenakan olahraga Lempar Pisau dan Kapak ini termasuk yang memiliki resiko seperti halnya olahraga menembak, namun apabila dikelola dan diorganisir secara baik maka peluang untuk menjadi sebuah olahraga yang diminati masyarakat sangat berpeluang besar. Bahkan lebih jauhnya bisa menjadi salah satu olahraga yang masuk ke area industri olahraga yang berdampak pada pertumbuhan aspek lain, misalnya aspek ekonomi,” tambah Kabid Organisasi.
Menanggapi harapan dan antusias para pengurus PB PORLEMPIKA agar olahraga Lempar Pisau dan Kapak dapat secepatnya menjadi salah satu cabang olahraga di lingkungan KONI, Sekjen KONI Pusat memberikan kesempatan pada PB PORLEMPIKA untuk mempersiapkan beberapa langkah antara lain kegiatan road show dan talk show ke beberapa daerah, pembuatan film pendek tentang aspek aspek historis Lempar Pisau dan Kapak, penyiapan produk produk advertising/marketing yang dikemas secara menarik untuk ditampilkan dalam berbagai event termasuk dalam kegiatan rapat kerja nasional yang dilaksanakan bulan Desember tahun ini,” pungkas Sekjen KONI Pusat Ade Lukman.
(Redaksi)