Yapen — Bhabinkamtibmas Kampung Woda Distrik Raimbawi Kabupaten Kepulauan Yapen Brigadir Ramli Piabang melaksanakan program Binmas Noken yaitu Koteka (Komunikasi Tokoh Elit Kamtibmas) dengan melaksnakan silaturahmi kepada Tokoh–tokoh pengendali Kamtibmas dan masyarakat di wilayah binaannya.

Program Koteka sendiri merupakan wadah silaturahmi bersama dengan para tokoh–tokoh termasuk dengan pemerintah Distrik hingga Kampung guna menjaga situasi Kamtibmas yang selalu aman dan kondusif.

Dalam kesempatan tersebut Brigadir Ramli Piabang mengatakan, “Kehadiran dirinya ini untuk melakukan silaturahmi dengan harapan dapat memberikan rasa aman kepada masyarakat. Dengan kami tiap harinya menyambangi warga untuk ingin mengetahui situasi yang terjadi di tengah–tengah masyarakat, juga memberikan pesan–pesan Kamtibmas dan salah satunya adalah terus melakukan koordinasi bersama Kepala Distrik setempat,” jelasnya.

ia jelaskan pula, dengan melaksnakan giat Silaturahmi dan tingkat koordinasi bersama Tokoh adat, Tokoh Masyarakat, Tokoh Pemerintahan dan segenap masyarakat di kampung Waindu dalam rangka memberantas minuman–minuman Lokal sejenis Saguer Kelapa yang masih di Produksi oleh sebagian masyarakat dan sering menimbulkan Keresahan dan keributan di masyarakat.

“Kami menghimbau dan nengajak kepada masyarakat di agar selalu berpartisipasi dalam giat–giat yang di laksanakan oleh Pihak keamanan agar dapat tercipta situasi yang lebih aman dan Kondusif,” himbaunya.

 

(Nov)

By Redaksi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *